Cara Terlepas Dari Hutang Yang Melilit

Cara Terlepas Dari Hutang Yang Melilit
Cara terlepas dari hutang - siapa sih diantara anda yang tidak kenal hutang piutang. Dari kalangan Pengusaha sampai kalangan bawah pasti memiliki yang namanya hutang. Yang membedakan dari keduanya adalah dalam skala besar dan skala kecil.


Seperti halnya saya pribadi karena dari kalangan kecil pasti skalanya juga kecil. Namun yang kerap menjadi permasalahan
dari hutang tersebut adalah bunga hutang. Jika anda melakukan pinjaman baik dari bank atau lainnya pasti mendapat bunga dari hutang, nah jika dikalkulasikan dalan jangka panjang jumlahnya juga akan semakin banyak.

Cara terlepas dari lilitan hutang piutang

Jika hal ini sudah terlanjur ya mau tidak mau, suka tidak suka, enak tidak enak wajib anda bayar. Karena konsekuensi pinjaman dengan bunga memang acapkali lebih membebani namun saya akan memberikan sedikit tips agar anda sedikit terlepas dari beban hutang.

Coba mencari penghasilan tambahan penghasilan

Bagi anda yang bekerja diperusahaan dengan upah yang minimum yang segitu gitu aja mungkin akan membuat sedikit pusing dengan potongan setiap bulan.

Coba anda memutar otak dengan mencari uang tambahan dengan kata lain mencari sampingan diluar perusahaan. Mencari sampingan bisa secara online dan banyak sekali jenisnya seperti bisnis online, dropship, menjadi reseller, membuka jasa di internet yang dapat menambah penghasilan anda sehingga potongan setiap bulannya akan sedikit terobati.

Segera tutup hutang jika mendapat rejeki yang lebih

Jika anda mendapat tambahan rejeki seumpama bulan ini 20 juta, tagihan bank 1,5 juta. Jumlah hutang anda 50 juta maka lebih baik anda menutup segera hutang anda dengan membayar langsung 15 juta. Tujuannya agar hutang cepat lunas dan bunga tidak membengkak.

Beberapa orang mengatakan hal tersebut sebenarnya rugi, namun bagi saya itu tidak. Kapan lagi kita dapat rejeki yang besar, maka segerakan untuk menutup hutang agar jangka waktu lebih berkurang.

Bayar hutang tepat waktu, jangan ditunda

Katakan disiplin dalam membayar hutang, jangan sampai ditunda dengan memakai terlebih dahulu uang yang seharusnya untuk membayar hutang. Jika anda tidak ingin terjadi masalah maka segeralah membayar hutang. Dari beberapa kasus dalam hutang piutang yang telat membayar maka kartu ATM akan diblokir. Jadi sangat disayangkan jika hal ini terjadi, karena atm adalah salah satu alat transaksi untuk anda berbisnis.

Sekian artikel Cara terlepas dari hutang yang melilit semoga menjadi bahan pertimbangan dan berpikir terlebih dahulu ketika anda mengajukan pinjaman dengan bunga.




Komentar (0)

Post a Comment